Kualitas acer one 10 tidak perlu ditanyakan, baik itu untuk menunjang pekerjaan, kegiatan belajar, sampai bermain game. Cuma bagaimana jika baterainya rusak? Mendapati kenyataan baterai laptop rusak (membengkak) itu sesuatu banget. Komponennya ga terlalu besar, tapi harganya itu lo kok mahal banget.
Apapun merek laptopnya, harga jual baterainya tetap mahal. Dan ini yang jadi masalah, tentunya tanpa mengesampingkan komponen lain. Nah, buat kamu yang ingin merawat baterai laptop agar tidak mudah rusak, ulasan berikut ini bisa sedikitnya membantu.
- Charge Laptop Ketika Menyala Saja
Pernahkah kamu mencharge laptop kesayangan dalam keadaan mati? Jika benar, jangan terlalu sering dilakukan karena bisa berujung pada kerusakan. Memang ini tidak sepenuhnya benar, tapi beberapa kasus menunjukkan kalau mencharge laptop dalam keadaan mati bisa merusak baterai.
Pasalnya, sistem di dalam laptop berbeda dengan perangkat seluler. Jadi, dikhawatirkan jika diisi daya saat keadaan mati, aliran listrik terus masuk dan membuat daya berlebihan. Kalau sudah begini, baterainya tentu yang akan bermasalah. Contohnya adalah sangat cepat full charge, kemudian bila dihidupkan akan lebih cepat low baterai.
Bisa dibayangkan kalau kegiatan kamu sepenuhnya butuh bantuan laptop, tentu ga memungkinkan digunakan jika diajak bekerja di luar rumah bukan? Makanya, rawatlah dengan baik biar baterainya ga mudah rusak dengan selalu mencharge saat laptop menyala.
- Matikan Laptop Ketika Baterai Sudah Panas
Jangan sekali-kali memaksakan diri. Itu ga dibenarkan. Contohnya adalah tetap menyalakan laptop meskipun baterainya sudah panas. Ketika hal ini dibiarkan, tentu baterai bisa cepat membengkak. Lagi-lagi, kamu harus mendapati baterainya perlu diganti dengan yang baru.
Kalau ga mau keluar duit terus-menerus untuk beli baterainya, selalu istirahatkan penggunaan laptop. Minimal ketika baterainya mulai dingin, kamu bisa menyalakan kembali kalau memang sangat dibutuhkan.
- Jangan Cabut Pasang Baterai
Kebiasaan buruk ini paling sering dilakukan. Biasanya kalau ada colokan, baterai dicopot kemudian laptop dinyalakan langsung dari colokan listrik. Kalau sudah jauh dari colokan, baterainya dipasang kembali. Hal ini dilakukan secara berulang-ulang.
Ini benar-benar bukan cara yang tepat. Jika tetap dilakukan, nikmati saja buahnya, yakni baterai cepet rusak. Bahkan yang lebih parah, komponen di dalam laptop akan rentan juga karena keseringan dialiri oleh listrik secara langsung.
Tiga hal ini bila diterapkan, kamu bisa meminimalisir kerusakan baterainya. Kamu bisa lebih tenang untuk mengoperasikan laptop sesuai kebutuhan. Mengenai laptop unggulan untuk setiap suasana, kualitas acer one 10 ini adalah solusinya.