Selain tema adat, saat ini cukup banyak sekali tema pernikahan yang bisa dipilih oleh pasangan muda-mudi yang ingin melangsungkan pernikahan bersama dengan pasangannya. Sebut saja, tema folk, vintage, fairy, hipster, dan lain sebagainya. Semua tema ini tentu memberikan nuansa yang sangat elegan dan mewah karena itulah tidak heran bila dipilih oleh pasangan yang akan menikah. Lebih menarik, tema seperti ini pun kerap ditawarkan oleh beberapa vendor pernikahan seperti wedding packages Jakarta Hotel, misalnya.
Mari kita simak langsung seperti apa sajakah tema pernikahan kekinian yang bisa kamu jadikan referensi untuk pernikahan tersebut, here we go! (source: IDNTimes)
- Vintage. Tema pernikahan pertama yang bisa dipilih adalah vintage. Bisa dibilang tema ini memang tak pernah lekang oleh waktu karena sudah diaplikasikan dari beberapa tahun silam. Tema ini lebih menonjol pattern bunga-bunga yang ditambah dengan warna pastel-pastel. Untuk mempercantik kesan vintage ini, biasanya ditambahkan berbagai dekorasi unik seperti telepon putar, mesin ketik, hingga telepon jadul. Bagaimana? Tertarik untuk menerapkan tema satu ini?
- Fairy. Selain itu, kamu juga bisa memilih tema pernikahan dengan konsep fairy. Ciri khas dari konsep ini adalah dihiasi dengan berbagai macam bunga berwarna pastel sehingga memberikan kesan elegan. Tak hanya pastel, tema fairy ini pun identik dengan warna putih yang mana membuat pernikahan tampak makin mewah. Cobain, deh!
- Folk. Tema folk pun bisa kamu pilih untuk pernikahan impianmu. Tema ini lebih menonjolkan unsur alam, di mana dekorasi maupun buket pernikahan dihiasi dengan banyak bunga. Dan paling menarik, biasanya untuk gaun pernikahan mempelai wanita menampilkan desain renda-renda maupun bunga.
- Hipster. Untuk tema hipster ini sendiri merupakan gabungan dari tema folk dan vintage. Di mana, dekorasi pernikahan dihiasi dengan untaian bunga dan kepala rusa. Gaun pernikahan yang dipakai pun sangat santai, di mana mempelai wanita memakai gaun putih kasual dan pria memakai suspender maupun dasi. Simpel banget, kan?
Itulah beberapa tema pernikahan yang bisa kamu pilih pada saat melangsungkan pernikahan bersama dengan pasangan tercinta. Langgeng, ya! –SH–