Menyediakan buah sebagai penyempurna menu makan harian bisa menjadi opsi bagi Anda untuk melengkapi kebutuhan nutrisi keluarga. Sebab selain menyediakan asuransi keluarga terbaik, asupan makanan harian juga perlu diperhatikan untuk memastikan semua anggota keluarga dalam kondisi sehat dan memiliki imun tubuh yang baik. Buah merupakan pilihan yang tepat karena mengandung berbagai manfaat yang kaya akan vitamin serta mineral. Hanya saja, mungkin ada satu pertanyaan yang mengganjal di benak Anda: lebih baik mengonsumsi buah sebelum atau sesudah makan?
Pada dasarnya, waktu terbaik untuk makan buah adalah di pagi hari setelah mengonsumsi segelas air. Pasalnya, perut masih dalam kondisi kosong dan asupan seratnya dapat memberikan energi serta membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Anda tidak disarankan untuk langsung memakan buah setelah makan besar, karena tubuh tak dapat memproses buah dengan baik sehingga nutrisinya tak dapat diserap secara optimal.
Lantas, apakah itu artinya buah lebih baik dikonsumsi sebelum makan?
Well, tidak juga. Anda tetap bisa mengonsumsi buah setelah makan, dengan catatan berikan jeda waktu. Idealnya, buah dapat dimakan 30 menit setelah makan besar atau 2 jam jika Anda memiliki masalah pencernaan serta diabetes. Agar lebih nikmat, Anda bisa mencampurkan buah dengan yogurt atau dicampurkan dengan buah-buahan lain.
Yang pasti, perhatikan waktu makan agar nutrisinya bisa diserap dengan maksimal oleh tubuh.
Ada beberapa info yang beredar di masyarakat bahwa waktu terbaik untuk mengonsumsi buah adalah siang hari. Hal ini disebabkan karena metabolisme tubuh melambat di siang hari sehingga buah dapat meningkatkan kadar gula darah serta meningkatkan sistem pencernaan. Hal ini tidak benar karena makanan yang mengandung karbohidrat untuk sementara waktu akan meningkatkan kadar gula darah saat glukosa diserap, terlepas dari waktu dalam sehari.
Buah dapat dikonsumsi kapan saja, baik pagi, siang, sore, atau malam, dan nutrisi yang didapat akan sama saja. Yang membedakan hanyalah waktu mengonsumsinya setelah makan, seperti yang sudah disinggung di atas. Semoga bermanfaat!