Skip to content
Menu
KURUSUKE
  • Arsitektur
  • Bisnis
    • Asuransi
    • Otomotif
    • Properti
  • Cantik dan Sehat
    • Kecantikan
    • Kesehatan
  • Entertainmen
    • Film
    • Idol
    • Lagu
    • Serial
  • Keuangan
  • Teknologi
  • Tips dan trik
  • Wisata
    • Kuliner
    • Tempat Wisata
KURUSUKE
Full Metal Alchemist Live Action

Full Metal Alchemist Live Action Hadir di Anime Expo di Los Angeles

Posted on June 3, 2017June 2, 2017

Pada tanggal 1 Juli 2017 hingga 4 Juli 2017 mendatang, akan diadakan Animew Expo yang bertempat di Los Angeles Convention Center. Dalam acara ini, akan hadir banyak sekali produser terbaik, aktris, aktor musisi dan beberapa tokoh terkenal lainnya dari Jepang maupun mancanegara. Salah satunya yaitu, seorang movie director Jepang yang saat ini sedang sering disebut namanya, yaitu Fumihiko Sori.

Full Metal Alchemist Live Action
Source: comicbook

Tentu saja, Sori tidak datang ke acara ini dengan tangan kosong. Sori hadir ke acara ini dengan membawa sebuah karya terbarunya yang sedang hangat diperbincangkan. Apalagi kalau bukan Full Metal Alchemist Live Action. Yap, film ini saat ini memang sedang hangat diperbincangkan, karena merupakan live action dari salah satu manga Jepang dengan penjualan terbaik. Tidak hanya itu saja, proses pembuatannya yang cukup sulit karena melibatkan teknologi CG tingkat tinggi membuat banyak orang merasa ragu akan keberhasilan film ini.

Meskipun demikian, Sori yakin film yang melewati masa pasca produksi lebih dari satu tahun ini mampu membuat para penggemar Full Metal Alchemist manga maupun anime merasa puas. Apalagi dengan pengalaman Sori sebelumnya dimana dia pernah terlibat dalam film Hollywood yang menerapkan teknologi CG tingkat tinggi, seperti Titanic, membuatnya semakin optimis.

Dalam rangka mempromosikan filmnya dalam acara ini, Sori tidak hanya datang sendiri, tetapi mengajak sang pemeran utama dalam film ini yaitu Ryosuke Yamada (Hey! Say! JUMP). Dalam film ini, Yamada berperan sebagai Edward Elric, yaitu seorang Alchemist yang berpetualan bersama adiknya (Alphonse Elric) untuk mencari batu bertuah. Batu ini akan digunakannya untuk mengembalikan anggota tubuhnya dan tubuh fisik adiknya yang hilang, saat mereka menerapkan ilmu alchemist untuk menghidupkan kembali ibu mereka.

Ryosuke Yamada berhasil mendapatkan peran ini karena mendapatkan tawaran dari sang director, Sori. Menurut Sori, peran Edward hanya bisa dimainkan oleh Yamada. Keputusan ini mungkin didasarkan pada film sebelumnya dimana Yamada menjadi pemeran utama, yaitu Ansatsu Kyoushitsu. Berkat kehebatannya berakting sebagai Nagisa dalam Film ini, Yamada berhasil meraih penghargaan sebagai Newcomers of The Year pada Japan Academy Prize ke-39 tahun 2016. Tidak hanya itu saja, aktingnya sebagai Semi dalam film Grasshopper juga sukses memberinya penghargaan sebagai Rookie Actor of The Year pada Japan Movie Critics Award ke 25.

Dibuat oleh director berpengalaman dan diperankan oleh seorang aktor berkualitas, tentunya film ini akan menjadi film yang layak untuk ditonton. Semoga saja film ini ditayangkan di Indonesia ya. (Vita)

More from my site

  • Daftar Live Action Movie Yamada Ryosuke (Part 2)Daftar Live Action Movie Yamada Ryosuke (Part 2)
  • Daftar Live Action Movie Yamada Ryosuke (Part 1)Daftar Live Action Movie Yamada Ryosuke (Part 1)
  • Daftar Film Jepang Thriller yang Wajib Ditonton (Part 1)
  • Ciptakan Suasana Bioskop Saat Menonton Film di RumahCiptakan Suasana Bioskop Saat Menonton Film di Rumah
  • 3 Film Drama Korea Yang Hampir Semua Pecinta Drakor Pasti Pernah Tonton3 Film Drama Korea Yang Hampir Semua Pecinta Drakor Pasti Pernah Tonton
  • Daftar Film Jepang Thriller yang Wajib Ditonton (Part 2)Daftar Film Jepang Thriller yang Wajib Ditonton (Part 2)

Share this:

  • Email
  • Facebook
  • LinkedIn
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Telegram
  • WhatsApp

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Comments

  • vita on Membuat Sambungan Telepon Paralel di Rumah
  • Amankah Merawat Pasien di Rumah dan Bukan Rumah Sakit? on Jenis-jenis Pasien yang Membutuhkan Layanan Perawat di Rumah
  • Andra on Membuat Sambungan Telepon Paralel di Rumah
  • Jarang Disadari, Ini Dia Bagian Tubuh yang Paling Cepat Keriput   on Gula atau Lemak Penyebab Gemuk?
  • Resep Sarden Pedas dan Gurih Buatan Rumahan on Bahan Makanan yang Wajib Ada di Kulkas

Search

Calendar

April 2021
M T W T F S S
« Mar    
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  
©2021 KURUSUKE | WordPress Theme by Superbthemes.com
loading Cancel
Post was not sent - check your email addresses!
Email check failed, please try again
Sorry, your blog cannot share posts by email.